Tips Pemberian ASI Perasan Pada Bayi



Tips Pemberian ASI Perasan Pada Bayi. Apa kabar semua? Semoga senantiasa sehat y. Pada posting kali ini saya ingin share tips pemberian ASI perasan pada bayi. Perlu diperhatikan pada pemberian ASI yang telah dikeluarkan adalah cara pemberiannya pada bayi. Jangan diberikan dengan botol atau dot karena hal ini akan menyebabkan bayi “bingung puting”. Pemberian ASI perasan yang baik dapat dilakukan dengan menggunakan cangkir atau sendok, sehingga bila saatnya ibu menyusui langsung, bayi tidak menolak menyusu.
pemberian ASI dengan Cangkir, ASI

Cara praktis pemberian ASI dengan menggunakan cangkir langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Ibu atau yang memberi minum bayi, duduk dengan memangku bayi
2. Pegang punggung bayi dengan lengan
3. Letakkan punggung bayi dengan lengan
4. Lidah bayi berada di tepi cangkir dan biarkan bayi mengisap ASI dari dalam cangkir (saat cangkir dimiringkan)
5. Beri sedikit waktu istirahat setiap kali bayi menelan

Dan untuk pemberian ASI perasan dengan menggunakan sendok biasanya kurang praktisdibandingkan dengan cangkir, karena membutuhkan waktu yang cukup lama. Akan tetapi, bila bayi dalam keadaan membutuhkan hanya sedikit ASIatau bayi sering tersedak atau muntah, lebih baik bila ASI perasan diberikan dengan menggunakan sendok. Untuk caranya sama dengan pemberian ASI dengan menggunakan cangkir.
Tidak dianjurkan menggunakan empeng (dot) karena penggunaan empeng secara rutin (lebih dari2 jam/hari) akan mengakibatkan masalah laktasi, misalnya bayi malas minum. Pengunaan empeng juga mempunyai korelasi yang tinggi dengan cepatnya penyapihan.

Tips Pemberian ASI Perasan Pada Bayi. Selama di rumah sakit / rumah bersalin / puskesmas, ibu sudah harus dapat melakukan semua teknik menyusui dengan benar. Untuk itu, peran dokter/petugas kesehatan sangat penting. Akan lebih baik terdapat “kelompok ibu pendukung ASI” yang dapat menjadi teman berbincang ibu dalam hal menyusui, karena biasanya komunikasi antara sesama ibu akan lebih terbuka.


Responses

0 Respones to "Tips Pemberian ASI Perasan Pada Bayi"

Posting Komentar

Blog ini adalah blog Dofollow, silahkan isi komentar. Berkomentarlah yang sopan, jangan spam. bila ada ketidak jelasan kita diskusikan bersama, saling berbagi agar terus bertambah ilmu :)

 
Return to top of page Copyright © 2013 | Platinum Theme Converted into Blogger Template by Seputar Ibu Hamil